Golkar Institute: 67.3% of Indonesians feel impacted by environmental problems
- Mulya Amri

- Dec 28, 2024
- 1 min read
Updated: Dec 29, 2024

Katadata.co.id: Riset terbaru yang dikeluarkan Golkar Institute menemukan permasalahan lingkungan hidup menjadi isu yang diperhatikan langsung oleh masyarakat dalam beberapa tahun terakhir. Faculty Chair, Golkar Institute, Mulya Amri, mengatakan berdasarkan survei terhadap 1.200 responden sebanyak 67,3% menyatakan pernah merasakan dampak langsung dari permasalahan lingkungan hidup.
"Apakah anda mengalami masalah lingkungan hidup? Ternyata kami, itu antara yang menjawab cukup sering dan sangat sering ada 18,1%," ujar Mulya dalam konferensi pers virtual, Senin (2/12).
Mulya merinci, untuk responden yang menjawab kadang-kadang sebanyak 49,2%. Dengan begitu bila ditambah dengan 18,1% responden yang sering dan sangat sering mendapatkan dampak maka sebanyak 67,3% atau lebih dari setengahnya merasakan dampak dari permasalahan lingkungan.
Kemudian, ketika ditanya seberapa jauh masalah lingkungan hidup mengganggu kehidupan sebanyak 30,6% responden menjawab bahwa masalah ini sangat mengganggu atau cukup mengganggu mereka. Angka ini menurut Mulya menggambarkan hampir sepertiga dari responden merasa terpengaruh oleh isu lingkungan secara signifikan.
This post contains excerpts from the article Golkar Institute: 67,3 % Masyarakat Indonesia Rasakan Dampak Masalah Lingkungan - Nasional Katadata.co.id, published by katadata.co.id, 2 December 2024.




Comments